Kebugaran Jasmani

Cara Menyembuhkan Sakit Tenggorokan Saat Menelan


Menelan adalah aktifitas tubuh yang normal dalami kehidupan kita sehari-hari. Bahkan, kita mungkin melakukannya sekitar setiap 15 detik sekali. Jadi, ketika sakit tenggorokan datang maka kita akan selalu menelan penderitaan dan kita perlu tahu bagaimana cara menyembuhkan sakit tenggorokan saat menelan untuk meringankannya. Sakit tenggorokan bisa menjadi tanda peringatan awal dari pilek atau flu, atau akibat dari infeksi virus atau bakteri. Bisa juga akibat dari alergi atau sering tidur dengan mulut terbuka.

Sakit tenggorokan adalah peradangan akut pada selaput lendir faring paling rendah. Hal ini bisa menyebabkan radang amandel. Jika tidur dengan mulut terbuka karena hidung mampet dan menyebabkan sakit tenggorokan, maka uap dingin dari humidifier di kamar akan membantu menambah kelembaban udara dan mengurangi mampet. Jika sakit tenggorokan Anda akibat pilek atau flu, maka ada sejumlah obat yang tersedia untuk memudahkan penderitaan Anda.

Berkumur adalah cara efektif untuk menenangkan tenggorokan dan radang. Ada sejumlah solusi yang Anda lakukan. Berkumur dengan air garam adalah salah satu cara yang paling populer saat ini. Cukup campurkan 1 sendok teh garam dengan segelas air hangat. Kumurlah setiap jam. Larutan ini akan meningkatkan suplai darah ke daerah tersebut dengan membuang lendir dan dilatasi kapiler. Anda juga bisa berkumur dengan jus lemon dalam segelas air hangat. Air teh chamomile yang hangat suam-suam kuku untuk berkumur juga telah dikenal menenangkan sakit.


Cara menyembuhkan sakit tenggorokan saat menelan


Berkumur dengan 1-2 sendok makan cuka sari apel yang dikombinasikan dengan segelas air, juga cukup efektif, karena keasaman dalam cuka akan membunuh bakteri. Minum secangkir air hangat yang dicampur dengan potongan jahe yang direbus dalam air dan menghirup uapnya secara perlahan juga akan memiliki efek menenangkan. Teh licorice juga akan membantu membersihkan lendir, membantu untuk meringankan sakit tenggorokan. Minuman dingin atau es mambo juga dapat membantu mengurangi rasa sakit Anda.

Cara lainnya adalah mengisap pelega tenggorokan. Obat hisap dengan fenol akan membunuh kuman permukaan sampai sistem tubuh Anda bisa membangun kekebalanya sendiri. Fenol juga terkandung dalam obat semprot tenggorokan, tapi durasi kontaknya sangat singkat, sehingga pada akhirnya kurang bekerja dengan baik. Zinc pada obat hisap juga baik untuk digunakan dan akan meringankan gejala flu lainnya.

Anda juga dapat menggunakan bawang putih, yang merupkan antibiotik alami terbaik dan juga sebagai antiseptik. Kapsul minyak bawang putih yang diminum enam kali sehari adalah dosis yang dianjurkan untuk sakit tenggorokan. Vitamin C juga akan membantu melawan kuman. Dan aspirin, yang merupakan anti-inflamasi, akan membantu menenangkan rasa sakit dan peradangan. Ingat juga untuk meningkatkan asupan cairan dan untuk membuka hidung yang mempet, bisa menggunakan tetes hidung saline.

Jika Anda kesulitan menelan, terkena demam, mengalami pembengkakan kelenjar getah bening, serak di tenggorokan atau ada ruam merah, Anda harus pergi mencari pertolongan medis dan segera hubungi dokter. Anda mungkin memiliki infeksi bakteri yang mungkin memerlukan antibiotik.

Itulah beberapa cara untuk menghilangkan sakit tenggorokan saat menelan, semoga bermanfaat.

============================

LAGI PROMO

Kapsul Daun Kelor
Pengurus Badan Flimty Fiber
Gel Diet
Alat Pengecil Perut
Alat Bantu Sit Up
==========================
Tag : Sakit Tenggorokan
Back To Top