Kebugaran Jasmani

Hormon Yang Dihasilkan Oleh Kelenjar Paratiroid


Apa itu kelenjar paratiroid ? Kelenjar paratiroid disebut juga kelenjar anak gondok yang posisinya menempel pada permukaan belakang kelenjar tiroid dan terdiri dari 4 area, 2 sebelah kiri dan 2 sebelah kanan. Setiap kelenjar paratiroid ini punya panjang kira-kira 6 milimeter, lebar 3 milimeter, dan tebalnya dua millimeter dan memiliki gambaran makroskopik lemak coklat kehitaman. Hormon yang dihasilkan oleh kelenjar paratiroid ini disebut parathormon atau disingkat PTH. Hormon ini sangat berkontribusi dalam mengatur penggunaan ion kalsium dan posfat. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kelenjar paratiroid ini berperan dalam pengaturan jumlah kalsium dalam darah.


Hormon Yang Dihasilkan Oleh Kelenjar Paratiroid


Secara detail, fungsi dari kelenjar paratiroid adalah :

  • memelihara konsentrasi ion kalsium supaya tetap normal.
  • mengontrol ekskresi kalsium dan fosfat melalui ginjal, yang mempunyai efek terhadap reabsorbsi hormontubuler dari kalsium dan sekresi fosfor.
  • mempercepat absorbsi kalsium di intestinal.
  • jika pemasukan kalsium berkurang, maka hormon paratiroid menstimulasi reabsorsi tulang sehingga menambah kalsium dalam darah.
  • dapat menstimulasi dan mentransportasi kalsium dan fosfat melalui membran sel.



Akibat yang terjadi jika seseorang mengalami kekurangan hormon parathormon adalah kejang otot atau tetani. Kondisi ini dinamakan hipoparathormon namun kondisi seperti ini sangatlah jarang.

Sebaliknya jika seseorang mengalami kelebihan hormon parathormon atau yang dikenal dengan hiperparathormon maka hal ini dapat menimbulkan berbagai gejala seperti :

  • sering nyeri pada tulang, tumor tulang dan bagian yang sering terkena adalah tulang panjang.
  • batu ginjal.
  • defresi, konfusi dan koma
  • kelemahan neuromuskular, tenaga otot berkurang, penurunan tonus otot, hilang tenaga, dan kadang-kadang terjadi aritmia kardiak.
  • kurang nafsu makan, nausea, muntah dan konstipasi.
  • hiperplasia dan hiperfungsi kelenjar paratiroid yang disebabkan gagal ginjal kronik dan kurang efektifnya PTH pada penyakit defisiensi vitamin D dan kelainan gastrointestinal.

Itulah sedikit informasi tentang hormon yang dihasilkan kelenjar paratiroid dan fungsinya. Diharapkan setelah mengetahui ini, kita bisa bersyukur masih diberi kenormalan kerja tubuh tanpa kurang apa pun sehingga kita tetap sehat wal afiat menjalankan rutinitas sehari-hari.


============================

LAGI PROMO

Kapsul Daun Kelor
Pengurus Badan Flimty Fiber
Gel Diet
Alat Pengecil Perut
Alat Bantu Sit Up
==========================
Tag : Hormon
Back To Top